by Shanty
Resep dari sajiansedap.com
Bahan:
1 bungkus (200 gram) sawi asin, potong-potong
100 gram wortel, parut sawut
50 gram taoge mentah, cuci bersih
25 gram lokio, cuci bersih (saya skip krna gak tau apa itu lokio)
1 buah ketimun, potong-potong
100 gram kol, iris halus
100 gram tahu putih, cuci bersih, kukus, potong-potong
150 gram kerupuk mi (saya skip karna d singapore tidak ada yg jual)
200 gram kacang tanah goreng untuk taburan
Bahan Kuah:
1.500 ml air
200 gram gula merah
1 1/2 sendok makan cuka
3 buah cabai merah, haluskan
2 sendok teh ebi, seduh, sangrai, haluskan
1 sendok makan garam
Cara membuat:
Rendam lokio dengan larutan 50 ml air, 1/4 sendok teh garam, dan 2 sendok teh cuka. Diamkan 10 menit. Angkat dan tiriskan.
Kuah, rebus air, gula merah, cabai merah, ebi, dan garam. Masak sampai mendidih. Tambahkan cuka. Aduk rata.
Masukkan sawi asin, wortel, taoge, lokio, ketimun, kol, dan tahu putih. Tabur kacang tanah.
Sajikan dengan kerupuk mi.